Lomba Menulis Surat Kominfo RI, Siswi SD Asal Makassar Sabet Juara Nasional
Nur Eka Syahrina merupakan siswi kelas 6, putri dari pasangan suami istri dr. Basyar dan dr. Risna dan menjadi satu-satu dari Indonesia Timur yang berhasil lolos dalam lomba menulis surat remaja tingkat nasional 2021. Kompetisi diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi Informasi Republik Indonesia (Kominfo RI), bekerjasama dengan Universal Postal Union (UPU)/Perhimpuanan Pos Sedunia, yang berlangsung pada, 7 April sampai dengan 9 April 2021, di Jakarta. Lomba tersebut dalam rangka partisipasi Indonesia dalam 50 tahun Internasioanal Letter-Writing Competition For Young People 2021. Dengan tema “Tulislah Surat Untuk Anggota Keluargamu tentang Pengalaman Selama Pandemi Covid-19" . Nur Eka Syahrina Ramadhani Basyar Siswi SDN 1 Lalebbata, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, berhasil meraih juara pertama, dan berhak menghadiri sidang tahunan Universal Postal Union (UPU) di Bern, Swiss. Kepala sekolah SDN 1 Lalebbata, Kota Palopo mengatakan bahwa pihaknya telah mengikutkan dua orang siswi